Biografi Mark Zuckerberg – Pendiri Situs Jejaring Sosial Facebook

Mark Zuckerberg merupakan pendiri dari situs jejaring sosial Facebook yang menjadi salah satu situs jejaring sosial paling banyak digunakan oleh warga di seluruh dunia. Di dalam Facebook sendiri, Mark menjabat sebagai eksekutif dan sekaligus presiden. Dia lahir pada tanggal 14 Mei 1984 di Kawasan Dobbs Ferry, White Plains, New York.

Layanan jejaring sosial itu layanan dalam jaringan atau situs yang bertujuan memfasilitasi hubungan sosial diantara orang-orang yang memiliki ketertarikan, aktivitas yang dihubungkan melalui internet.

Ayahnya bernama Edward Zuckerberg, seorang dokter gigi. Ibunya bernama Karen, seorang psikiater. Dan juga Mark memiliki tiga saudara yang bernama, Randi, Donna, dan Arielle. Mark bersama dengan saudaranya dibesarkan di Dobbs Ferry, New York.

Sejak masih kecil, Mark sudah suka dalam dunia komputer, dia juga belajar berbagai program komputer dan juga belajar untuk membuatnya. Dia seorang anak yang cerdas, semasa sekolah, dia banyak mendapat hadiah dalam bidang sains (matematika, astronomi, dan Fisika) dan juga ilmu klasik.

Mark Zuckerberg di Universitas Harvard

Melanjutkan pendidikan tingginya di Universitas Harvad, salah satu universitas swasta yang ada di Cambridge, Massachusetts, Amerika Serikat. Harvard salah satu universitas terbaik yang ada di dunia. Semasa berkuliah di sana, Mark memiliki keinginan untuk membuat sebuah buku direktori mahasiswa secara online yang memuat foto dan juga informasi dari mahasiswa yang berkuliah di Harvard. Namun dari pihak kampusnya tidak membagikan buku mahasiswa yang memuat foto beserta dengan informasi mahasiswa yang berkuliah di Harvard.

Sebelum membuat Facebook, Mark membuat sebuah website dengan alamat www.coursematch.com yang dapat mengubungkan teman-teman sekelasnya untuk saling terhubung satu sama lain secara online.

Ketika duduk ditahun keduanya di Harvard, Zuckerberg membuat sebuah situs yang bernama Facemash. Beberapa foto mahasiswa yang berkuliah di Harvard terpampang pada situs tersebut, dia mengambil foto dan data mahasiswa dari Harvard.

Hanya berselang 4 jam setelah peluncuran Facemash telah dikunjungi oleh 450 orang. Setelah mengetahui hal tersebut, Harvard memutus sambungan internet dan Zuckerberg diperkarakan atas tuduhan pencurian data mahasiswa.

Pada tahun 2004, Zuckerberg meluncurkan Facebook dari tempat tinggalnya kamar asramanya yang ada di Harvard. Facebook sendiri merupakan penyempurnaan dari Facemash. Pada awalnya, Facebook hanya digunakan oleh mahasiswa Harvard, namun seiring dengan meningkatnya peminat untuk menggunakannya, maka Zuckerberg menyebarkan ke sekolah lain. Mark ditemani oleh Dustin Moskovitz, teman sekamarnya. Mereka berdua menyebarkan ke Stanford, Dartmouth, Columbia, New York University, Cornell, Brown, Yale, dan sekolah-sekolah yang memiliki kontak sosial dengan Harvard University.

Pada awalnya pengguna Facebook itu hanya dikhususkan untuk para mahasiswa, namun seiring dengan perkembangannya, banyak yang ingin bergabung bersama Facebook.

Akhirnya tepat tahun 2005, Mark bersama dengan teman-temannya memutuskan Facebook membuka jaringan untuk para siswa sekolah menengah. Tidak lama kemudian, Facebook membuka jaringan untuk para pekerja.

Facebook Situs Jejaring Sosial Terbesar di Dunia

Mark Zuckerberg beserta dengan teman-temannya memutuskan untuk pindah ke Palo Alto, California yang dijadikan sebagai tempat untuk mengembangkan Facebook. Kesibukannya dalam mengembangkan Facebook membuatnya lupa akan kuliahnya sehingga dia dihadapkan oleh dua pilihan sulit, yaitu melanjutkan kuliahnya atau mengembangkan Facebook. Akhirnya, Zuckerberg beserta dengan teman-temannya akhirnya memutuskan untuk berhenti kuliah dan fokus untuk mengembangkan Facebook.

Pada tahun 2006, Facebook akhirnya membuka jaringan untuk umum, jadi siapa saja sudah bisa memiliki akun di Facebook dengan syarat harus memiliki email. Semenjak Zuckerberg memutuskan Facebook membuka jejaring untuk umum, banyak sekali orang yang mengakses Facebook sehingga menyebabkan menjadi salah satu sosial media terbesar di dunia. Memiliki pengunjung sekaligus pengguna yang aktif begitu banyak, membuat Mark beserta dengan teman-temannya mulai memikirkan untuk mendapatkan penghasilan dari Facebook.

Salah satu pemasukan terbesar Facebook, yaitu melalui dunia periklanan, yang biasa dikenal dengan sebutan Facebook Ads.  Facebook Ads sendiri menguasai pangsa pasar periklanan mobile selain Google Ads. Dengan adanya Facebook Ads, memudahkan para pelaku pengusaha untuk memasarkan produknya semakin mudah di jejaring sosial Facebook.

Mark Zuckerberg, Salah Satu Pemuda Terkaya di Dunia

Diumurnya yang terbilang masih muda, Mark sudah memiliki kekayaan yang berlimpah dari bisnisnya. Pendapatan Mark sendiri paling besar berasal dari Facebook dan juga dari anak-anak perusahaan Facebook seperti Instagram dan Whatsapp. Bahkan, Zuckerberg termasuk dalam daftar 56 anak muda paling kaya dibawah usia 40 tahun versi majalah Forbes pada tahun 2017.

Menikah dan Istri Mark Zuckerberg

Zuckerberg menikah dengan seorang perempuan yang bernama Priscilla Chan, teman semasa kuliahnya di Harvard pada tanggal 19 Mei 2012. Pernikahan mereka berdua begitu sederhana dan juga tidak terlalu diekspos oleh media massa karena Mark ingin menjaga privasi istrinya tersebut. Pernikahan mereka berdua dikaruniai seorang putra bernama Maxima Zuckerberg yang lahir pada bulan Desember 2015.

Berselang dua tahun berikutnya, tepat bulan Agustus 2017, anak kedua mereka lahir lalu diberi nama August Chan Zuckerberg. Mark Zuckenberg menempati posisi kelima dalam daftar orang terkaya di dunia pada tahun 2018 menurut majalah Forbes.